Tuesday, February 24, 2009

HOW TO HAVE AN ABUNDANT 2009


Sebuah artikel dari sahabat yang berada di Filipine, Selamat menikmati...

------------------------------------------------------

BAGAIMANA MEMILIKI TAHUN 2009 YANG BERKELIMPAHAN






Jumat lalu, anak saya Francis yang berusia 3 tahun menghampiri saya dengan senyumnya yang lebar dan berkata,



“Aku mau ke Southmall!”



Bagi yang tidak begitu tahu bagian Selatan Metro Manila, Southmall di LasPinas ada rollercoaster-nya. Dan anak laki-laki saya sangatmencintai, mengagumi, memuja rollercoaster.




Ini masalahnya: Saat itu jam 10 malam.



Karena itu saya mengatakan padanya,

“Sayang, kita tidak bisa keSouthmall sekarang. Sudah tutup.”




Seketika itu juga senyum lebarnya berubah menjadi linangan air mata dan ia berkata lagi,

“Aku mau ke Southmall sekarang!”




Istri saya mengatakan padanya,

“Francis, Mama ingin sekali mengajakmu ke Southmall. Tapi kita akan ke sana hari Senin. Karena Senin adalahhari pertama sekolah. Jadi kamu akan bisa main rollercoaster sendirian. Tidak perlu antri!”




Tapi Francis tidak mau dengar. Ia kembali berkata,

“Aku mau keSouthmall sekarang!”




Teman, Francis bisa bersikap seperti itu karena ia baru tiga tahun.



Namun seringkali, kita bersikap demikian kepada Tuhan.




Kita ingin doa tertentu dijawab sekarang.

Tapi Tuhan tahu banyak hal yang kita tidak tahu. Dan Ia menunda jawaban atas doa kita karena Ia ingin jawabannya lebih besar dan lebih baik. Itulah sebabnya jadwalNya berbeda dari jadwal kita.




Pagi ini, sesuai janji kami, saya dan istri membawa Francis ke Southmall.

Betul saja, bisa dibilang sangat sepi.

Dan Francis kecil sangat gembira: Ia menaiki rollercoaster sebanyak18 kali.




Teman, percayakan pada Tuhan semua kebutuhanmu…


Teman, maukah Anda memiliki Tahun 2009 yang berkelimpahan?




Ikuti Matius 6:33. Dahulukan Tuhan, Alkitab katakan bahwa “segala sesuatunya” akan ditambahkan bagimu.




Boleh saya menceritakan sebuah kisah lucu?



Masa Natal yang lalu, seorang ibu dan anak perempuan kecilnya berbelanja di Megamall. Kerumunan pengunjung sangat ramai sekali.

Sang ibu berkata tegas pada anaknya,

“Puteri kecilku, apapun yangterjadi, berpeganglah pada rok ibu! Ibu tidak ingin engkau hilang. Berpeganglah pada rok ibu, mengerti?”


Gadis kecil itu mengatakan ya sambil mengencangkan genggamannya pada rok ibunya.


Dua jam kemudian, sang ibu sedang berbicara dengan petugas keamanan.

“Pak, apakah Anda melihat seorang gadis kecil memegang sebuah rok?”




Ada orang-orang yang mencari “rok-rok” berkat.

Yang mereka inginkan adalah berkat-berkat Tuhan. Itulah yang menjadi pegangan mereka.



Hal itu berbahaya.



Karena satu hari, mereka akan berakhir dengan memegang rok yang kosong.




Daripada mencari berkat-berkat, carilah Pemberi berkat.

Ketika Anda memiliki Pemberi berkat, berkat-berkat akan mengalir.



Keputusan terpenting yang dapat Anda buat di Tahun 2009 adalah untuk mendahulukan Tuhan.



Hal itu tidak berarti Anda tidak perlu lagi bekerja atau peduli terhadap keluarga Anda. Jika Tuhan adalah yang "pertama”, maka akan ada yang “kedua” dan “ketiga” dan seterusnya.




Saya percaya keluarga adalah yang kedua.




Saya percaya bekerja adalah yang ketiga.




Tapi Tuhan harus menjadi yang pertama.




Semoga impian Anda menjadi kenyataan,

Bo Sanchez

No comments:

Post a Comment